Muallimin Online,
Bagi alumni Madrasah Muallimin Muallimat yang akan mengambil ijazah, Madrasah membuat ketentuan sesuai dengan protokol kesehatan yang selama ini sudah dijalanlan oleh Satgas Madrasah, disamping ketentuan lain terkait dengan pembayaran dan lain-lain.
Ketentuan-ketentuan tersebuat antara lain:
1. Lunas tunggakan pembayaran yang ditunjukkan dengan bukti lunas baik dari BMT Rizqon maupun dari pondok/ribath;
2. Waktu layanan dilakukan pada jam 08.00-12.00;
3. Tempat layanan di Madrasah Muallimin Muallimat Kampus II
4. Harus menggunakan masker;
5. Mencuci tangan dengan sabun atau dengan hand sanitizer yang telah disediakan Madrasah;
6. Selalu menjaga jarak 1-2 meter;
7. Ijazah atau dokumen tidak diserahterimakan, tetapi diambil sendiri;
8. Penandatanganan menggunakan alat tulis sendiri
Madrasah tidak melayani pengambilan ijazah bagi alumni yang tidak memenuhi ketentuan tersebut. Ketentuan terkait protokol kesehatan juga diberlakukan bagi pelayanan yang lain. Misalnya permohonan mutasi, keringanan pembayaran dan lain-lain. (ma)